Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs Bio-Kristi

You are hereBio-Kristi No. 162 Juli 2016 / Keyakinan Hus dalam "De Ecclesia" dan Nubuatan Tentang Martin Luther

Keyakinan Hus dalam "De Ecclesia" dan Nubuatan Tentang Martin Luther



Ditulis oleh: N. Risanti

"De ecclesia" adalah karya Hus yang paling berharga tentang gereja, yang dibuatnya selama masa pengasingannya dari Praha. Isi dari "De ecclesia" sendiri merupakan tentangan Hus terhadap paus dan para kardinal yang pada waktu itu memiliki kuasa dan dominasi yang sangat besar dalam kehidupan gereja.

Menurut Hus, gereja telah ada sebelum mereka dan bahwa Kristuslah yang menjadi kepala gereja, bukan Petrus. Seperti halnya Wycliffe, ia sangat menentang kekuasaan paus dan para pejabat gereja yang menyalahgunakan wewenang serta kekuasaannya. Hus dengan sepenuh hati menerima praktik liturgi dalam bahasa Ceko dibanding penggunaan bahasa Latin pada saat misa, dan bahwa orang awam juga memiliki peranan penting di dalam administrasi dan kepemimpinan gereja. Pendapatnya bahwa para rohaniwan gereja seharusnya berkonsentrasi untuk jabatan rohani daripada jabatan pada pemerintahan dunia kemudian berdampak terhadap pengucilannya dari gereja.



Gambar: John Hus dibakar di kayu sula

Dengan menggunakan naskah-naskah Alkitab dari Wycliffe yang digunakan untuk perapian, Hus dibakar di kayu sula pada tahun 1415. Dalam kata-kata terakhirnya, Hus berkata, "Dalam 100 tahun, Allah akan membangkitkan seorang pria sehingga panggilan untuk reformasi tidak dapat ditekan." Dan, hampir tepat 100 tahun kemudian, yaitu pada tahun 1517, Martin Luther memakukan 95 dalilnya yang terkenal pada pintu gereja di Wittenberg. Apa yang dinubuatkan oleh John Hus pun menjadi kenyataan.

Sumber referensi:

1. Brown, David L. "John Huss Jan Hus". Dalam http://logosresourcepages.org/History/huss_b.htm

2. _____. "John Huss". Dalam http://www.thefamouspeople.com/profiles/john-huss-87.php"

3. _____. "John Huss". Dalam http://www.greatsite.com/timeline-english-bible-history/john-hus.html

Komentar


SABDA Live



Alkitab SABDA


Cari kata atau ayat:

Kamus SABDA


Media Sosial

 

Member login

Permohonan kata sandi baru